Category Archives: Teknologi

LG Lotus Elite dan LG Rumor

Sebagai operator terkemuka Amerika dan dunia yang cukup terpercaya, baru-baru ini Sprint menawarkan ponsel sentuh LG Lotus Elite dan Rumor ke pasaran. Kedua ponsel tersebut ternyata merupakan penerus dari keberadaan LG Lotus dan LG Rumor. Ponsel olah pesan ini, modis dan rapi serta menawarkan akses mudah ke situs-situs jejaring sosial yang ada.

LG Lotus Elite sendiri adalah ponsel gaya flip dengan bentuk yang unik dan pola tato menarik. Ponsel ini memiliki fitur dual layar LCD QVGA 2.4-inch, keyboard QWERTY, kamera 2 Megapixel dan camcorder beserta slot kartu microSD. Selain itu, ponsel ini juga melibatkan antarmuka pengguna Sprint One Click yang memungkinkan personalisasi.

Sementara itu, LG Rumor Touch dilengkapi dengan fitur layar sentuh besar berukuran 3-inci dan keyboard QWERTY geser samping. Ponsel ini memiliki built-in GPS dan mendukung jaringan 3G Sprint EVDO Rev 0. Di lain pihak, juga menawarkan akses ke Sprint Navigasi, Sprint TV, Sprint Music dan Sprint Mobile Email dengan fitur kalender pribadi dan perusahaan.

Mengenai harga di pasarannya, ponsel sentuh LG Lotus Elite dan LG Rumor Touch tersebut ternyata dibandrol seharga 99,99 USD (sekitar 1 juta rupiah ) dan 79,99 USD (800 ribu rupiah) masing-masing, dengan masa garansi selama dua tahun.

http://www.beritateknologi.com/ponsel-touchscreen-lg-lotus-elite-dan-lg-rumor-terbaru-merapat-ke-sprint/

Microsoft KIN One dan KIN Two

Tidak ada kesalahan sedikitpun; Kin One dan Kin Two datang bak kapal hitam dari industri ponsel. Berada antara smartphone berdedikasi tinggi dan ponsel bespesifikasi tinggi pula. Kin One dan Kin Two kelihatannnya hampir sama – mereka terlihat seperti mutasi dari Palm Pre. Kin One terlihat pendek dan tebal, hampir berbentuk cakram dengan tampilan yang lebih kecil yang berbentuk slide. Kin Two lebih besar dan panjang dengan keyboard yang lebih lebar.

Keduanya memiliki fitur; tampilan touchscreen a 2.6-inch, 320 x 240 QVGA screen pada Kin One dan 3.4-inch, 480 x 320 HVGA version pada Kin Two. Sekitar sisinya keduanya memiliki tombol pelengkap yang sama; tombol volume, tombol kamera, tombol power, ditambah tombol “back” di bawah tampilan depannya. Ponsel ini memakai headphone jack berukuran 3,5 mm, kabel micro-USB dan memiliki kamera dengan LED flash di belakangnya.

Kedua ponsel ini dilengkapi Tegra APX2600 CPU dan memiliki 256MB DDR RAM on-board. Kin One memiliki kapasitas 4 GB untuk gambar, musik, dan video, sedangkan Kin Two berkapasitas 8 GB. Keduanya juga mendukung microSD, GPS dengan 802.11b/g, EvDO Rev. A, dan Bluetooth 2.1 yang mendukungn A2DP dan AVRCP profiles, baterai 1240 mAh untuk Kin One dan 1390 mAh untuk Kin Two.

Dell Streak / Dell Mini 5

Kamu tau gak siapa yang tidak pernah berhenti memamerkan Dell Streak / Mini 5? Ceo perusahaan Micheal Dell-lah orangnya. Dia kembali lagi dengan Android bertampilan 5-inci nya, memamerkannya dari sebuah panggung di Synergy Citrix.

Spesifikasi

Sistem Operasi Google Android 2.1
Prosesor Qualcomm SnapDragon QSD 8250
Layar Touchscreen 5 inch
Kamera 5 megapixel with dengan autofocus dan flash
Kamera depan VGA
Koneksi Bluetooth 2.1+EDR dan WIFI
RAM 256 MB
Flash Memori 512MB
Baterai 1530 mAh